Headlines News :
Home » » Resep Minuman : Es Puding Kacang Hijau

Resep Minuman : Es Puding Kacang Hijau

Written By Admin on Minggu, 07 Agustus 2011 | 02.56

Bahan-bahan :

    Bahan puding:
    1 bungkus agar-agar bubuk
    500 ml air
    50 gram gula pasir
    1/4 sendok teh garam
    2 tetes pewarna merah
    2 tetes pewarna hijau
    2 tetes pewarna kuning
    Bahan kacang hijau:
    100 gram kacang hijau
    700 ml air
    600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    1 sendok teh garam
    275 gram gula pasir
    1/8 sendok teh vanili bubuk
    1 lembar daun pandan
    Bahan pelengkap:
    200 gram nata de coco
    400 gram es serut


Cara Pengolahan :
1. Puding : rebus air, agar-agar bubuk, gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Angkat.
2. Bagi 3 bagian. Masing-masing beri pewarna merah, pewarna hijau, dan pewarna kuning. Aduk rata. Tuang masing-masing ke dalam cetakan. Bekukan. Parut dengan parutan besar.
3. Bahan kacang hijau: rebus kacang hijau di dalam 750 ml air sampai empuk.
4. Tambahkan air, santan, garam, gula pasir, vanili bubuk, dan daun pandan. Masak sampai matang. Dinginkan.
5. Tata agar-agar dalam mangkok. Beri nata de coco. Tuang kacang hijau.
6. Sajikan dengan es batu.
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Chefindo | Rencong Aceh
Copyright © 2011. Chefmaster - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger